Kamis, 25 Oktober 2018

Sony Xperia Bekas dan Baru Turun Drastis! Inilah Sebabnya


Mungkin Sebagian dari sobat-sobat yang membaca artikel ini agak dongkol akan hal ini. Bagaimana tidak smartphone sony xperia bekas bisa terjun bebas hanya dalam kurun waktu satu tahun saja.

Saat pertama kali dirilis harga smartphone sony xperia XZ dibanderol dengan harga 8-9 jt dan dalam kurun waktu dua tahun smartphone yang dirilis akhir 2016 itupun sudah bisa kita nikmati dengan harga bekasnya kurang lebih 1,5jt. Berbeda dengan pesaingnya Samsung Galaxy S7 edge yang awal mula dirilis 9,5jt dan dalam kurun waktu yang sama harga smartphone terbaik 2016 itu dapat kita nikmati bekasnya dengan harga 3jt an. Berbeda sekali bukan? Hal ini bukan hanya terjadi di xperia xz saja. Tentunya hal ini juga di terjadi pada smartphone xperia tipe lainnya. 



Mengapa hal itu bisa terjadi? Mari kita simak ulasannya di bawah ini. 

1. Perusahaan Sony memasang harga terlalu tinggi di awal rilis

Produk buatan sony terkenal dengan build quality nya yang sangat baik, kokoh, serta awet. Hal inilah yang menyebabkan harga produk buatan Sony lebih mahal daripada merek sebelah.


Grafik penjualan xperia xz
Source : camelcamelcamel.com

Menurut hasil observasi Xperiaedge, konsumen lebih memilih smartphone dengan harga yang murah namun spesifikasi yang ditawarkan tinggi. Contohnya saja Xperia XZ tadi pada awal mula rilis dibanderol dengan harga 8,4jt. Mari kita bandingkan dengan pesaingnya Xiaomi MI5 dengan harga rilis pertama tidak sampai 5jt. Dengan spek yang tidak berbeda jauh penjualan xiaomi MI5 lebih sukses daripada Xperia XZ tadi. Mengapa bisa begitu? Ya sudah pasti karena xiaomi MI5 banyak peminatnya. Banyak nya peminat xiaomi MI5 sudah pasti karena spesifikasi yang ditawarkan tinggi dan harga yang sangat murah meriah. Namun apa yang menyebabkan Xperia XZ tersebut mahal? Ya sudah jelas build quality xperia XZ lebih bagus daripada xiaomi MI5.

2. Popularitas Menentukan Harga


Siapa yang tidak kenal dengan brand legendaris Sony. Terkenal dengan build quality yang bagus dan harga yang mahal. Karena harga yang sangat mahal membuat konsumen berpaling kiblat ke brand sebelah. Akibatnya popularitas smartphone Xperia hanya terletak pada harga nya yang mahal saja di mata konsumen. Hal ini juga yang menyebabkan para seller xperia memberanikan diri menjual dengan harga yang murah bahkan dengan harga yang sangat murah. Coba saja bandingkan sendiri smartphone dengan tahun keluaran sama dan spesifikasi yang sama atau jeroan brand tersebut pada masanya bisa kita lihat sendiri harganya. Contohnya xiaomi MI5, Iphone 7 atau galaxy S7 edge. Harga bekas kedua smartphone tersebut lebih mahal daripada LG G5 dan Xperia XZ. Hal itu terjadi ya sudah pasti karena popularitas serta penjualan smartphone Xperia XZ dan LG G5 anjlok. 

3. Banyaknya smartphone baru bertaburan di pasaran



Para produsen smartphone tidak bosan-bosannya mengeluarkan smartphone-smartphone baru dengan fitur-fitur handal yang tertanam didalmnya. Sudah pasti hal ini terjadi karena semakin hari teknologi semakin maju.

Para produsen pun menawarkan harga yang murah dengan spesifikasi yang tinggi. Akhirnya smartphone xperia pun tertindas karenanya. Mau tidak mau Sony harus menurunkan harga xperia agar stok habis.

4. Stok Terlalu Banyak dan Penjualan Sedikit


Inilah salah satu fakta ekonomi yang tidak bisa dipungkiri lagi. Stok smartphone xperia terlalu banyak dipasaran dan penjualan nya sedikit. Penjualan sedikit ya dikarenakan popularitas yang kurang. Popularitas berkurang karena harga nya tidak sebanding dengan spesifikasi yang ditawarkan. Oleh karena itu Harga Xperia bisa terjun bebas seperti sekarang ini.

Jika kita lihat harga seken smartphone sony xperia bisa dibilang sangat layak untuk di beli karena build quality produk sony itu bagus. Walaupun barang seken akan tetap awet selama digunakan sesuai prosedur. 

Dengan membaca artikel ini sobat sudah mengetahui penyebab turunnya harga smartphone sony xperia. Hal ini sbenarnya tidak hanya terjadi pada produk sony saja melainkan juga yang lain. Namun Xperiaedge membahas Sony karena harganya turun sangat drastis yang membuat tanda tanya besar dalam benak pengguna smartphone. 
Demikian artikel ini disampaikan jika sobat memiliki tambahan silahkan berkomentar pada kolom yang Xperiaedge sediakan dibawah. 

brand ternama seperti sony adalah salah satu brand yang menjunjung tinggi kualitas dari setiap produknya, sehingga tidak heran kalau produk-produk yang dikeluarkan sony rata-rata memiliki harga yang sedikit diatas rata-rata.

namun tidak dapat kita pungkiri salah satu fakta yang sangat disayangkan bahwa produk smartphone dari sony tidak mendapat banyak peminat dari konsumen akibat dari harga yang relatif mahal dikelas nya, dan mungkin disebabkan beberapa faktor lainya,

jika kita melihat dari negara asal nya sendiri smartphone sony memiliki peminat yang sangat sedikit, orang-orang di negeri sakura lebih memilih smartphone dari negeri paman sam yaitu apple, 

maka karena demikian target para pemilik ternama adalah kelas menegngah keatas mulai dari harga 2.000.000-4.000.000, 
marketing











Tidak ada komentar:

Posting Komentar